Sejarah

SD Muhammadiyah 18 Sangkrah berdiri pada tahun 1970. Pada saat itu Kelurahan Sangkrah belum ada Sekolah Dasar, Sehingga tercetuslah ide untuk mendirikan SD dengan nama SD Mualimin Muhammadiyah Masuk Pagi.pada saat itu, kurang lebih menampung 300 anak kelas 1 sampai dengan 6. Sekitar tahun 1975 pemerintah mendirikan SD negeri sebanyak tiga tempat,dengan berdirinya SD negeri tersebut maka berkuranglah jumlah murid sampai pada titik terendah,sehingga sangat susah berkembang. Akhirnya terpaksa harus pindah dari gedung Mualimin dengan membeli tanah 300 meter persegi dan tanah wakaf 150 meter persegi di tepi Sungai Bengawan Solo. Alhamdulillah dari tahun ke tahun kami berusaha merangkak sehingga mulai berkembang, dan pada saat itu juga berkat karunia Allah SWT, ada seorang hamba Allah yang sangat iba dan kasihan melihat masyarakat lingkungan yang sangat kurang mampu atau miskin, lalu kami dibantu secara gratis gedung sekolah 2 lokal lantai dua. Akhirnya setelah mendapat bantuan tersebut kami dapat berkembang, selain itu pemerintah juga membantu berupa rehap dan pembuatan pagar serta alat-alat sarana dan prasarana pendukung pendidikan. Sampai sekarang sekolahan sudah dapat ditempati,tetapi masih ada persoalan yang belum dapat terpecahkan, yaitu : 1. Ruang perpustakaan dan UKS belum ada. 2. Petunjuk jalan / arah untuk menuju lokasi sekolah. 3. Honor guru yang sangat minim jauh dibawah UMR. 4. Kurangnya Tenaga guru / Pengajar dalam bidang Muatan Lokal. Demikianlah kiranya kronologis sekolah yang kami kelola, semoga Allah SWT meridhoi dan memberi petunjuk atas perjuangan ini.
 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar